Peduli Kelestarian Lingkungan, FKI Tebar Benih Ikan

FKI-UMS. Sebagai bentuk kepedulian terhadap kelestarian lingkungan, FKI UMS melakukan aksi tebar benih ikan di Danau Salsabila. Acara yang merupakan rangkaian dari kegiatan Pekan FKI ini, digelar pada Jum’at (10/5) dan diikuti oleh Dekanat, dosen serta staff tenaga kependidikan di lingkungan FKI.

Dalam penjelasannya, Nurgiyatna, Ph.D selaku Dekan FKI menyampaikan bahwa kegiatan ini dilakukan dalam rangka mewujudkan slogan FKI yakni berkontribusi. “Aktivitas ini penting untuk menunjukan bahwa FKI turut berkontribusi dalam pemeliharaan alam serta lingkungan. Ini hanya langkah awal dari kami dan kedepannya harus ada gerakan yang terintegrasi dalam menjaga alam khususnya yang berada di UMS”, tuturnya.

Saat ini, UMS mengelola Danau Kampus yang terjadi secara alamiah yang dikenal dengan nama Danau Salsabila. Danau ini merupakan salah satu konservasi air yang ada di sekitar Kampus Universitas Muhammadiyah Surakarta. Lebih lanjut, danau ini dikembangkan sebagai sarana rekreasi untuk mahasiswa Universitas Muhammadiyah Surakarta. Selain itu danau ini juga berfungsi sebagai tempat pengembangan biota alam (terutama ikan). Akhir Maret 2019, di sebelah danau tersebut telah diresmikan Kantin Tepi Danau sebagai satu ruang publik alternatif.