Fotografi saat ini menjadi sebuah hobi yang digemari banyak orang di Indonesia. Bahkan banyak anak-anak muda yang sudah mulai menekuni bidang ini secara serius dan komersial sebagai ladang usaha mereka. Hal ini menunjukkan adanya peluang dunia usaha bagi mahasiswa ketika kelak mereka sudah menyelesaikan kuliahnya. Mahasiswa di lingkungan Fakultas Komunikasi dan Informatika pun banyak yang menekuni kegemaran ini.
Finic, sebuah Unit Kegiatan Mahasiswa, mewadahi minat para mahasiswa FKI yang ingin menekuni bidang fotografi secara intensif. Unit ini tidak hanya sering melakukan kegiatan-kegiatan eksploring untuk hunting lokasi pemotretan, tetapi juga menyelenggarakan pameran-pameran fotografi baik secara mandiri maupun bergabung dengan unit-unit kegiatan fotografi yang lain di kota Solo dan kota-kota lain di Indonesia.
Pada bulan Agustus lalu, Finic bersama Pendopo, gabungan organisasi mahasiswa pencinta fotografi di kota Solo, menyelenggarakan event besar berskala nasional. Event tersebut diberi tajuk Jambore Fotografi Mahasiswa Indonesia (JFMI) ke-8 yang pada tahun ini diselenggarakan di kota Solo. Pembukaan dilangsungkan di Balai Kota Solo yang dihadiri oleh Sekretaris Daerah kota Solo, utusan dari UPTD Pariwisata kota Solo, Dekan Fakultas Komunikasi dan Informatika Universitas Muhammadiyah Surakarta, dan Wakil Dekan III Universitas Negeri Sebelas Maret. Kegiatan berlangsung di beberapa tempat termasuk di Taman Budaya Jawa Tengah, Taman Sriwedari, dan Taman Balekambang. Selama kegiatan berlangsung, mahasiswa diarahkan menuju beberapa tempat yang dianggap menarik sebagai arena foto hunting, misalnya di Kampung Batik Laweyan. Penutupan acara diselenggarakan di Taman Balekambang dan dihadiri Wakil Dekan bidang Kemahasiswaan Fakultas Komunikasi dan Informatika.
Banyak manfaat dan keuntungan yang didapat oleh mahasiswa Fakultas Komunikasi dan Informatika yang bergabung dengan Finic dari kegiatan jambore ini. Mahasiswa tidak hanya mendapatkan wadah untuk memamerkan hasil karya fotografi mereka, tetapi juga mendapatkan kesempatan untuk berbagi pengalaman dan menggali ilmu yang lebih dalam dari peserta jambore yang berasal dari kampus lain, kota, dan wilayah lain sehingga wawasan tentang fotografi mahasiswa Finic menjadi semakin luas. Harapan dari keikutsertaan mahasiswa Fakultas Komunikasi dan Informatika dalam kegiatan seperti ini adalah kemampuan untuk memperdalam potensi, memperluas wawasan, dan mendapatkan ilmu praktis diluar kampus sehingga kelak mereka bisa memanfaatkannya untuk kehidupan mereka di masa depan.